DIGITALISASI PERBANKAN : Prospek, Tantangan dan Kinerja
Rp70.000
Digitalisasi perbankan menjadi peluang dan tantangan di masa depan karena ada perubahan perilaku, era teknologi 5.0, perkembangan software & hardware, tarif internet yang semakin murah dan kecepatan aksesnya yang semakin tinggi. Selain itu, mobilitas individu yang semakin tinggi juga mempengaruhi kebutuhan layanan digitalisasi perbankan sehingga berdampak terhadap kebutuhan transaksi online (modern) di era kekinian yang perlahan tetapi pasti menggantikan layanan offline (tradisional). Artinya, kesiapan infrastruktur, jejaring dan juga SDM perlu disiapkan karena model digitalisasi layanan perbankan juga tidak bisa mengelak dari beragam ancaman kejahatan, baik karena faktor human error atau technical error. Terkait ini, maka regulasi model layanan digitalisasi perbankan juga harus dibangun secara kuat untuk mendukung kemanfaatan, kemudahan, kecepatan, dan keamanannya.
Deskripsi
- Penerbit: MUP
- Tahun Terbit: 2022
- Jumlah Halaman: 260 hlm
- Format: Soft Cover
- Dimensi: 15.5 x 23 cm
- Penulis:
- Dr. Edy Purwo Saputro, S.E., M.Si.
- Dr. M. Nasir, S.E, M.M.
- Dr. Fatchan Achyani, S.E., M.Si.
- Dr. Muhammad Arif, S.E., M.Ec, Dev.
- Dewi Probowati Setyaningrum, S.E, M.M.
- Ahmad Febriyanto
- ISBN : 978-602-361-482-0
Informasi Tambahan
Berat | 0,3 kg |
---|---|
Dimensi | 15,5 × 23 cm |
Penulis | Dr. Edy Purwo Saputro, S.E., M.Si. |
ISBN | 978-602-361-482-0 |