Buku teks memiliki peran yang sentral di dalam pembelajaran. Buku teks yang merupakan pengejawantahan dari kurikulum perlu disusun sedemikian rupa sehingga buku teks tetap sesuai dengan fungsinya. Materi Bahasa dan Sastra Indonesia semestinya disajikan sesuai dengan karakteristik pembelajar. Kajian buku teks Bahasa dan Sastra Indonesia dilakukan dari berbagai sisi, di antaranya ilustrasi, materi, kejelasan konsep, relevansi dengan kurikulum, dan komponen…
Buku Keterampilan Membaca: Teori dan Praktik ini membahas hakikat membaca baik secara mikro maupun secara makro disertai dengan paparan tentang definisi, tujuan, manfaat, motivasi, minat, dan kebiasaan membaca. Jenis-jenis membaca juga dipaparkan secara detail dalam buku ini, mulai dari membaca nyaring, membaca dalam hati, membaca cepat, membaca literal, membaca pemahaman, membaca kritis, dampai dengan membaca kreatif
Buku ini menyajikan materi pembelajaran tentang hakikat keterampilan berbahasa, hakikat keterampilan menulis, aturan dalam bahasa tulis (pengenalan dan penguasaan ejaan), kecermatan dalam penampilan kata (diksi) untuk menulis karya ilmiah, paragraf dan pengembangannya sebagai jantung keterampilan maulis, bagian-bagian penulis karya tulis ilmiah, teknik penulisan karya ilmiah, teknik penulisan proposal penelitian, dan teknik penulisan artikel publikasi hasil penelitian, secara sistematis buku ini…
Kurikulum terbaru Prodi PBSI yang antara lain mengacu pada KKNI (Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia) dan SNPT telah merumuskan capaian pembelajaran (learning outcome). Oleh karena itu, untuk memenuhi kebutuhan modul materi ajar, kami berupaya untuk menyusun Buku Ajar Pengantar Teori Sastra dengan mengacu pada rumusan CP MK Teori Sastra. Rumusan CP MK tersebut menganalisis, menilai (mengevaluasi), dan mengkreasi (mencipta) materi-materi Sastra…
Spesifikasi buku ini, selain memnuhi kurikulum berbasis KKNI, juga terdapat materi ajar yang dikembangkan dari hasil penelitian penulis, yakni materi ajar mengenai kalimat transformasi dalam teks terjemahan al-qur'an. Materi ini merupkan penerapan dari teori transformasional pada teks terjemahan al-qur'an. Materi ini tidak terdapat pada buku-buku lain, selain yang kami tulis.